Panduan Konsumen Otomotif Bagi Produsen Mobil

Dibawah ini adalah tipikal konsumen indonesia yang beli mobil, post iseng saya dari Forum Otomotif Kaskus, tapi ada betulnya juga hehehe...... :D

Nah kriteria utama untuk konsumen mobil itu sbb :

  • Musti mengacu pada KITAB SUCI RESALE VALUE ! dengan kata lain beli harga 1 juta untuk dijual kembali 1 trilyun (harga jual termasuk ongkos capek pemasangan asesoris yang kebanyakan gak berguna oleh pemilik sebelumnya)
  • AC nggak boleh mati....
  • Suara klakson harus kencang.... kalo perlu ngalahin suara loud speaker mesjid atau yang lagi dangdutan, juga buat bikin budek supir angkot yang suka ngetem sembarangan
  • Nggak perlu diisi bensin atau minimal pengisian BBM 1 kali dalam 1 bulan, dengan catatan bensin bisa dioplos dengan minyak tanah
  • Nggak perlu perawatan rutin karena harga spare part OEM mahal, butuhnya spare part KW 20, terlebih penjual spare parts harus ada dimana-mana, kalo perlu tukang sayur keliling pun menjual spare part yang dibutuhkan
  • Teknologi mesinnya harus yg gampang di perbaiki, mo pake mesin bajaj gak masalah, yg penting tukang tambal ban di simpang jalan udah bisa memperbaiki kalo ada masalah...
  • Koleksi asesoris kudu lengkap dari masing-masing line-up ATPM.... panduan utamanya harus ber-cap "DADONE"
  • Kapasitas kabin mobil harus bisa muat apapun..... minimal warga 1 kelurahan bisa dibawa
  • Mobil harus bisa berenang bila perlu menyelam, terutama buat warga jakarta yang sering kebanjiran
  • Speedometer wajib ditambah tulisan x1000 seperti pada tachometer biar bisa bangga sama top speed yang jelas-jelas gak pernah beranjak dari angka 120 Kpj 
  • Nggak perlu lampu sein & lampu belakang.... karena yang dipake hanya lampu hazard & lampu utama yang silaunya harus ngalahin lampu sorot stadion gelora Bung Karno, dengan kata lain xenon look.

Panduan ini didedikasikan untuk para pabrikan mobil yang mobilnya nggak terlalu laris penjualannya atau pabrikan laris yang ingin dagangannya makin laris. Hal diatas mungkin baru sebagian saja dan poin tersebut bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan lebih lanjut.



Harap diperhatikan, Barang yang sudah dibeli tidak dapat diganti atau ditukar, tetapi hanya dapat dijual kembali :D :D :D




*PS : ada masukan tambahan mengenai daftar tersebut dipersilahkan menghubungi pemilik blog atau merespon posting ini :D :D

Katanya & Faktanya dari MLM

1. Katanya : MLM menjanjikan keuntungan yang lebih baik dgn modal kecil dibanding model2 bisnis lain
- Fakta :Bagi sebagian besar pengikutnya, Ikut MLM hanya berarti kehilangan uang.. Hanya sedikit yang balik modal, apalagi sukses

2. Katanya : Network marketing adalah cara baru yang efektif dan efisien. Konsumen menyukai hal ini
- Fakta : model one on one selling itu populer pada jaman barter dulu.. Dengan one on one selling, pilihan produk sangat terbatas.. Masyarakat lebih suka ke supermarket atau online selling di mana pilihan produk lebih banyak

Orang Bodoh & Orang Pintar Dalam Dunia Usaha Versi Bob Sadino

Sedikit terkejut namun ada benarnya setelah saya pikir lagi lebih lanjut komentar Bob Sadino mengenai orang "bodoh" dan "pintar" dalam dunia usaha. Berikut penuturan beliau :


1. Terlalu Banyak Ide
- Orang "pintar" biasanya banyak ide, bahkan mungkin telalu banyak ide, sehingga tidak satupun yang menjadi kenyataan. Sedangkan orang "bodoh" mungkin hanya punya satu ide dan satu itulah yang menjadi pilihan usahanya

2. Miskin Keberanian untuk memulai - Orang "bodoh" biasanya lebih berani dibanding orang "pintar", kenapa ? Karena orang "bodoh" sering tidak berpikir panjang atau banyak pertimbangan. Dia nothing to lose. Sebaliknya, orang "pintar" telalu banyak pertimbangan.

3. Telalu Pandai Menganalisis - Sebagian besar orang "pintar" sangat pintar menganalisis. Setiap satu ide bisnis, dianalisis dengan sangat lengkap, mulai dari modal, untung rugi sampai break event point. Orang "bodoh" tidak pandai menganalisis, sehingga lebih cepat memulai usaha.

4. Ingin Cepat Sukses - Orang "Pintar" merasa mampu melakukan berbagai hal dengan kepintarannya termasuk mendapatkahn hasil dengan cepat. Sebaliknya, orang "bodoh" merasa dia harus melalui jalan panjang dan berliku sebelum mendapatkan hasil.

5. Tidak Berani Mimpi Besar - Orang "Pintar" berlogika sehingga bermimpi sesuatu yang secara logika bisa di capai. Orang "bodoh" tidak perduli dengan logika, yang penting dia bermimpi sesuatu, sangat besar, bahkan sesuatu yang tidak mungkin dicapai menurut orang lain.

Salad Sekilas 02 (selesai)

Pada post saya sebelumnya saya jabarkan secara umum tentang salad. Sekarang saya kembali jabarkan tentang komponen salad yang paling utama, yaitu sausnya.

Saus digunakan untuk memberikan sentuhan akhir pada salad, yang paling digemari dan merupakan salah satu saus dasar adalah mayones. Bahan dasar utama yang sering digunakan dalam pembuatan saus salad dijelaskan dibawah ini :

- Minyak : Minyak sayur atau dikenal dengan salad oil, sering dipakai membuat saus salad. Selain itu, minyak zaitun* termasuk paling banyak digunakan karena cita rasanya yang unik selian karena kandungan gizinya yang baik. Terlebih bila menggunakan minyak zaitun yang dibuat dari perasan pertama ( virgin olive oil ). Selain minyak zaitun dan minyak sayur yang dapat dibuat sebagai saus, minyak kacang, minyak jagung dan minyak goreng juga dapat dipakai untuk membuat saus. Untuk minyak goreng dapat dicampur dengan minyak sayur, dan gunakan minyak goreng yang tidak bau karena akan merusak rasa saus.

- Garam : Garam yang baik digunakan adalah garam yang halus, makin halus tekstur garam maka makin cepat larut dalam campuran saus.

- Cuka : Yang paling ideal digunakan adalah yang berkadar asam 5 - 7 %, cuka dengan kadar keasaman 20 % pun dapat digunakan, namun tak terlalu banyak. Cuka apel ( apple cider vinegar ) paling sering digunakan untuksemua jenis salad, terutama untuk salad buah. Untuk rasa yang lebih mantap dan kuat cuka anggur ( red wine vinegar ) adalah solusinya, sedangkan untuk rasa yang lebih lembut gunakan cuka anggur putih ( white wine vinegar ). Ada juga jenis cuka lainnya dari Jepang ( Ponsu, Mitsukan ). Bahan dasar cuka jepang ini terbuat dari beras dan biasanya digunakan untuk salad yang disajikan sebagai hidangan penutup. Jika anda tak dapat menggunakan cuka, air perasan jeruk lemon bisa digunakan. Selain itu air perasan jeruk lemon juga bisa dicampur dengan cuka untuk mendapatkan rasa yang lebih segar.

- Telur : Bagian telur yang digunakan hanya kuning telurnya saja. Kuning telur ini dicampur dengan minyak supaya terbentuk emulsi yang lebih padat teksturnya. Selain itu kuning telur yang telah direbus juga digunakan untuk menambah rasa gurih saus, setelah sebelumnya dilumatkan dahulu.

- Yoghurt : Yoghurt bisa pula ditambahkan pada saus atau dipakai sebagai pengganti cuka, karena kadar keasamannya yang hampir sama. Yang paling baik digunakan adalah yoghurt plain ( tanpa campuran rasa, aroma dan warna ).

* catatan : minyak zaitun lebih peka dan lebih cepat rusak / tengik bila terkena sinar matahari dan udara terbuka, karena itu simpanlah minyak pada botol yang tertutup rapat dan hindarkan dari cahaya matahari.